Dosen : Ibu WinartiI
Saya akan memberi sedikit tips untuk para orang tua yang khawatir dengan anak-anaknya saat anaknya mengakses internet. Kebanyakan dari orang tua khawatir kalau sang anak diam-diam membuka situs-situs terlarang yang mengandung unsure “XXX”. Apalagi terdapat koneksi internet di kamar sang anak, waduhhh, bahaya betull itu, bisa dengan bebasnya sang anak mengakses situs TERLARANG.
Nahh, mulai sekarang para orang tua tak perlu khawatir karena computer kita dapat di setting supaya tidak dapat mengakses situs porno. Jadi kita dapat memblokir situs-situs yang kita anggap tidak baik bagi sang anak.
Solusinya antara lain menggunakan OpenDNS. OpenDNS adalah sebuah layanan gratis (lahir pada july 2006) yang menawarkan alamat name server yang ditawarkan untuk public. Misi mereka adalah menjadikan internet sebagai tempat yang aman. Lokasi server mereka berada di :
· Seattle
· Palo Alto
· New York
· Washington, DC
· London
ChicagoFitur yang ditawarkan jika kita menggunakan openDNS adalah:
1. Block situs porno
2. Blocking situs phising
3. Domain Blocking
4. Dll
Nahh sudah dapat di terawang, dari fiturnya saja sudah meyakinkan, block situs porno. Untuk menggunakan OpenDNS, anda bisa langsung mendaftar ke situs https://store.opendns.com/get/basic.
Berikut ini saya sampaikan langkah-langkah cara mengubah setting DNS pada Windows XP untuk akses internet melalui LAN Card (dengan router / internet sharing):
- Klik “Start” à “Setting” à “Control Panel”
- Pilih “Netwok Connections”
- Klik kanan “Local Area Connection” lalu pilih “Properties”
- Pilih “Internet Protocol (TCP/IP)” lalu klik “Properties”
- Pilih tanda titik disebelah “Use the following DNS server address”
- Isikan IP Open DNS 208.67.222.222 pada kolom “Preferred DNS server” dan 208.67.220.220 pada kolom “Alternate DNS server”
- Klik “OK” lalu “Close” pada “Local Area Connection”
Selamat, Anda telah sukses menggunakan OpenDNS sebagai DNS server Anda !!!
Dengan demikian maka siaapun yang mengakses akan merasakan kenyamanan saat ber internet.
0 komentar:
Posting Komentar